Pejabat di Lingkungan Kemenag Kab. Mojokerto Berkesempatan Memberikan Apresiasi Kepada Lulusan Berprestasi

Kab. Mojokerto (MAN 2 Mojokerto) Dengan digelarnya acara wisuda purnasiswa di MAN 2 Mojokerto sekaligus memberikan apresiasi kepada siswa kelas XII yang berpresrasi. Ada dua puluh sembilan siswa berprestasi yang mendapatkan piala dan piagam penghargaan sebagai bentuk apresiasi pihak madrasah. Sebelumnya siswa berprestasi di MAN 2 Mojokerto mendapatkan bea siswa dari pihak madrasah.

Prestasi yang diraih oleh siswa MAN 2 Mojokerto baik secara kab/Kota, provinsi, Nasional maupun Internasional Sebagian dari lulusan berprestasi ini juga telah diterima di perguruan tinggi negeri. Wisuda Purnasiswa sendiri dilaksanan di Gedung Indoor milik MAN 2 Mojokerto pada hari Rabu (1/6).

Dalam sambutannya Barozi Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Mojokerto menegaskan bahwa “Salah satu Indikator madrasah yang baik dan mutunya bagus dapat dilihat dari prestasi -prestasi yang diraih oleh siswa madrasah tersebut, siswa di MAN 2 Mojokerto banyak sekali yang mengukir prestasi sehingga membanggakan kita semua.”

Pada acara wisuda purnasiswa, MAN 2 Mojokerto juga memberikan apresiasi kepada puluhan lulusan berprestasi yang telah mengharumkan nama madrasah. Kepala Kemenag Kab. Mojokerto, Kasi Pendma didampingi kepala MAN 2 Mojokerto dan komite berkesempatan memberikan penghargaan secara langsung disaksikan ratusan undangan yang hadir.

Lulusan berprestasi menerima penghargaan didampingi oleh orang tua/wali masing-masing. Pemberian penghargaan ini diharapkan menjadi inspirasi dan memotivasi seluruh siswa MAN 2 Mojokerto. (NIES)

Leave a Reply