Penutupan dan Penetapan Hasil Rapat Kerja MAN 2 Mojokerto Tahun 2022 diselenggarakan di Bali

Kab. Mojokerto (MAN 2 Mojokerto) Rangkaian Rapat Kerja (RAKER) MAN 2 Mojokerto tahun 2022 yang dimulai sejak tanggal 10/3 sampai tanggal 28/3 akhirnya ditutup dan hasilnya disahkan sebagai sebuah keputusan untuk penetapan RKTM madrasah tahun 2022/2023.

Penetapan hasil RAKER tahun 2022 dilaksanakan di pulau Dewata, Bali.

Bertempat di hall hotel Hilton Garden Inn Ngurah Rai-Bali, hasil Rapat Kerja dibacakan oleh Ketua Panitia yang juga sekaligus Ketua Tim TPMM/Litbang (Tim Penjamin Mutu Madrasah)/(Penelitian dan Pengembangan) Madrasah, Praptono.
“Hasil Raker Guru dan Pegawai tahun 2022 ini akan menjadi rekomendasi bagi Kepala Madrasah untuk menetapkan RKTM tahun 2022-23.” jelas Praptono dalam sambutannya.

“Keputusan Raker telah ditetapkan dan saya siap menjalankan hasil Raker tahun 2022 ini. Hasil Raker merupakan kompas penunjuk arah ke mana Madrasah akan dibawa. Dengan kerjasama serta sinergitas dari seluruh stakeholder madrasah. Saya tidak mungkin bisa berjalan sendirian, saya butuh kerjasama dari seluruh Guru, Pegawai, Siswa, Wali murid dan masyarakat. Kita jadikan madrasah tercinta ini sebagai madrasah berprestasi dan semakin Islami, mencetak siswa-siswi yang Terampil, Cerdas, melek IT dan Berwawasan Global seperti visi dan misi MAN 2 Mojokerto selama ini.” tutur Agus Tiono, Kepala MAN 2 Mojokerto saat sambutan menerima Hasil Keputusan Raker tahun 2022.

Turut mengapresiasi kekompakan dan kebersamaan segenap Keluarga Besar MAN 2 Mojokerto, turut hadir Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mojokerto, Barozi dan didampingi juga oleh Kasi Pendidikan Madrasah Ama Noor Fikry yang sekaligus memberikan Pembinaan pada Pendidik dan Tenaga Kependidikan MAN 2 Mojokerto. (LIA)

Leave a Reply