TIM MAN 2 Mojokerto Menjuarai Turnamen Futsal

Kab. Mojokerto (MAN 2 Mojokerto) Tim Futsal MAN 2 Mojokerto mendapatkan juara pada pertandingan futsal. Merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi tim futsal MAN 2 Mojokerto di masa pandemi dapat mengukir prestasi. Kegiatan ini merupakan Undangan antar klub futsal se-Kab.Mojokerto yang dilaksanakan pada Sabtu (29/1) di Jatirejo.

Turnamen futsal bernama “Brojo Futsal Event” ini diselenggarakan oleh komunitas pelatih futsal Kab. Mojokerto. “Kekompakan dalam bertanding serta kerjasama antar tim sangat menentukan dalam pertandingan ini, Alhamdulillah kami memenangkan pertandingan dan keluar menjadi juara umum”, Ungkap Muhammad Zufar Ainur Rohman kapten tim futsal MAN 2 Mojokerto. Prestasi ini cukup membanggakan.

Ekstrakurikuler futsal di MAN 2 Mojokerto merupakan salah satu ekstrakurikuler yang paling diminati oleh siswa. “Prestasi futsal MAN 2 Mojokerto kali ini membanggakan, dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi yang lain, khususnya bagi ekstrakurikuler MAN 2 Mojokerto, dan yang terpenting membawa harum nama Madrasah” Tutur Bambang Ismono selaku Waka Kesiswaan. Ucapan selamat juga disampaikan oleh civitas MAN 2 Mojokerto. (NIES)

Leave a Reply